Laman

Senin, 17 Agustus 2015

Dirgahayu Republik Indonesia ke-70 tahun

Waktu berjalan sangat cepat. Tak terasa sudah tanggal 17 Agustus 2015. Hari ke-22 dari tantangan #30HariMenulisNovel.

Sudah sampai di mana kemajuan penulisan naskah novelku? Ya ya ya ... aku masih kesulitan lepas dari belenggu writer's block. Oh ... sepertinya karena aku kurang keras berusaha dan tidak disiplin dengan deadline yang kubuat sendiri.

Tak apalah, karena hari ini hari istimewa. Hari bangsa Indonesia mengenang detik-detik proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Bagaimana perayaan HUT RI di lingkungan tempat kamu tinggal? Semoga masih antusias mengisi dengan kegiatan penuh kegembiraan, sebagai rasa syukur telah 70 tahun dianugerahi kemerdekaan.

Semoga Indonesia semakin baik. Bersama-sama kita isi dengan berkarya sesuai keahlisn masing. Tanamkan rasa optimisme dan nasionalisme. Mari bersatu membangun negeri. Katanya saat ini Indonesia sedang dipenuhi rakyat usia peoduktif.

Hm, jadi ingat ... aku harus semangat menyelesaikan tulisaku.

Mari bersatu saling menghargai.

Ayo kerja!


Selasa, 11 Agustus 2015

Hari ke-16 #30HariMenulisNovel

Sudah hari ke-16? Sudah sampai di mana perkembangan naskahku?
 Baru 39 halaman. Ya, masih jauh dari selesai. Ah, ternyata menulis sebuah naskah novel tidak mudah. Memecahkan writer's blog tidak semudah teori.

Walau target sudah ditetapkan, jika target itu bukan dari editor, ternyata berat juga. Ada banyak faktor yang membuat semangat menulis hilang entah ke mana.

Royalti. Laporan penjualan buku.

Entah kenapa, dahulu menulis terasa lebih mudah. Novelku bisa terbit saja rasanya senang bukan main. Tapi semakin ke sini, aku semakin sadar. Tantangan penulis bukan hanya bagaimana caranya naskahnya bisa diterima dan diterbitkan penerbit top.

Tapi laporan penjualan buku menjadi sesuatu yang cukup menyita pikiran.

Tentunya seorang penulis ingin karyanya dibaca banyak orang, dikenal luas dan mendapat sambutan baik. Tapi itu tidak mudah.

Karena itulah, kiriman foto dari pembaca yang telah membaca novelku, selalu menjadi penyemangat, bahwa ternyata masih ada yang menyukai tulisanku. karena itulah aku harus menulis kisah-kisah selanjutnya.

Ya, untuk hari ini aku cukup puas sudah menambah 3 halaman. Memang tidak banyak. Pelan-pelan menumbuhkan semangat dan terlibat dalam kisah yang kutulis kali ini ^_^




Kiriman foto dari Zahfira yang bikin semangat. Katanya gara-gara dia baca #HeartLatte jadi pengin tahu tulisanku yang lain. Maka belilah dia #Eleanor.

Asyiiik ^_^

Senin, 03 Agustus 2015

Hari ke-8 #30HariMenulisNovel

Waaaah sudah hari ke-8!

Ooh.... sampai di mana kemajuan penulisan naskah novelku terbaru?

Belum banyaak... memang benar-benar tidak mudah keluar dari jerat writer's block ... Aku malah penasaran membuat book trailer yang lebih baik di youtube.

Tapi hari ini ada kemajuan. Aku merangkai beberapa ide tulisan yang sempat kuketik di ponsel.
Ya, ini salah satu menangkap ide dengan cepat. Buru-buru mengetiknya di ponsel. Simpan, lalu kirim ke email kita sendiri.

Setelah cukup banyak, bisa kita rangkai dan disempurnakan ke naskah kita di word. Cara ini lumayan efektif mempercepat proses penulisan.




Sabtu, 01 Agustus 2015

Hari ke-6 #30HariMenulisNovel

Selamat hari pertama bulan Agustus!

Wah aku ketinggalan tidak posting sesuatu selama 3 hari. Padahal aku berencana akan posting tulisan apa saja untuk mendukung proses penulisan naskah novelku selama 30 hari.

Hm ... sudah sampai mana kemajuan tulisanku?

Masih mengumpulkan informasi soal setting... ^_^

Sambil membuat book trailer ELEANOR. Yeaaah, walau sudah terbit sejak Februari, tapi aku baru mood membuatnya sekarang.

Entah apakah bisa disebut book trailer. Aku membuatnya sangat sederhana. Sekumpulan slide foto yang aku unggah di youtube.

Kalau berkenan, boleh ditonton ... ^_^